SMK Mitra Industri MM2100 Dinobatkan sebagai Juara Keterserapan Kerja di SMK Awards 2024

Bandung, 9 Desember 2024 – SMK Mitra Industri MM2100 kembali mengukir prestasi gemilang dengan meraih penghargaan Kategori Keterserapan Bekerja dalam ajang SMK Awards 2024 yang diselenggarakan oleh Bidang Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan, Dinas Pendidikan Provinsi Jawa Barat. Acara yang berlangsung di Kota Bandung ini menjadi ajang bergengsi untuk mengapresiasi SMK terbaik di berbagai kategori.

Penghargaan ini membuktikan bahwa SMK Mitra Industri MM2100 tidak hanya unggul dalam pembelajaran, tetapi juga mampu menghasilkan lulusan yang siap bersaing di dunia kerja. Dengan tingkat keterserapan kerja yang tinggi, sekolah ini telah menjadi model kesuksesan dalam menjembatani pendidikan dengan kebutuhan industri.

Ajang SMK Awards 2024 sendiri dihadiri oleh berbagai perwakilan SMK se-Jawa Barat, para pejabat Dinas Pendidikan, serta tokoh-tokoh dari dunia industri. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi terhadap sekolah yang berhasil meningkatkan daya saing dan kontribusi nyata bagi pembangunan SDM Indonesia.

Dengan diraihnya penghargaan ini, SMK Mitra Industri MM2100 semakin mengukuhkan posisinya sebagai salah satu SMK unggulan di Jawa Barat yang memiliki peran strategis dalam mencetak generasi penerus yang kompeten, berdaya saing, dan berintegritas.

THE REAL VOCATIONAL SCHOOL

Bagikan :